Buruh PT Molax Kerasukan Massal
Selasa, 03 Januari 2012 – 09:16 WIB

PARUNGKUDA- Suasana PT Molax Global Sukabumi di Kampung Bojonglarang Desa Pondokaso Landeuh Kecamatan Parungkuda, mencekam kemarin. Itu ketika ratusan karyawan yang didominasi wanita, mengalami kesurupan massal. Peristiwa ini terjadi ketika karyawan hendak melaksanakan proses produksi sekitar pukul 08.30 WIB. Secara tiba-tiba salah seorang karyawan terjatuh diselingi teriakan histeris. Diketahui karyawan tersebut mengalami kerasukan. Dari situ, insiden tersebut menjalar satu per satu ke karyawan lainnya. Mereka tumbang dilantai.
Bahkan beberapa karyawan yang sudah berada di luar karena panik tertular kerasukan. Sebagian karyawan dibantu petugas security pabrik yang mencoba menolong malah terkena tendangan atau cakar dari korban kerasukan. Sebab meronta ronta dan kejang. Hingga tokoh agama setempat didatangkan mencoba menyadarkan korban.
"Awalnya ketika hendak memulai kerja. Tiba-tiba seorang karyawan terjatuh lalu teriak. Raut mukanya seram saya takut dan panik," ungkap yanti salah seorang karyawan.