Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Burung Migrasi Singgah di Taman Sembilang

Selasa, 20 Maret 2012 – 12:27 WIB
Burung Migrasi Singgah di Taman Sembilang - JPNN.COM
PALEMBANG – Menteri Kehutanan RI, Zulkifli Hasan menetapkan Taman Nasional (TN) Sembilang di kawasan Banyuasin, Sumatera Selatan sebagai tempat persinggahan (flyway network site) kedua di Indonesia dan ke-108 di dunia. Menurutnya, TN Sembilang sangat bagus dikembangkan. Baik sebagai kawasan konservasi, juga untuk kepentingan wisata.

“Wisata yang menantang,” ujar Zulkifli usai pembukaan the Sixth Meeting of East Asian Australasian Flyway Partnership (EAAFP) yang diikuti 19 negara di Hotel Aryaduta Palembang. Dengan luas kawasan sekitar 200 ribu hektar, TN Sembilang yang kaya flora dan fauna serta menjadi habitat dari beberapa spesies langka, termasuk harimau sumatera perlu untuk dilindungi.

Apalagi, kini TN Sembilang menjadi tempat persinggahan beragam jenis burung laut yang bermigrasi dari Siberia dan Australia. Ada sembilan jalur yang dilintasi dalam migrasi 50 juta burung dari 250 populasi itu. Jika dingin, mereka pindah ke kawasan yang lebih hangat. Saat pergantian musim, kembali lagi ke habitat asalnya.

Nah, di TN Sembilan yang punya kawasan rawa alami dengan sumber makanan yang banyak menjadi pilihan burung migrasi ini untuk berdiam sementara. “Kita sudah punya Taman Nasional Wasur di Kabupaten Merauke, Papua. Dan di TN Sembilang ini yang kedua kita tetapkan di Indonesia,”imbuh Zulkifli.

PALEMBANG – Menteri Kehutanan RI, Zulkifli Hasan menetapkan Taman Nasional (TN) Sembilang di kawasan Banyuasin, Sumatera Selatan sebagai tempat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close