Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bus Kurnia

Oleh: Dahlan Iskan

Rabu, 07 September 2022 – 08:36 WIB
Bus Kurnia - JPNN.COM
Dahlan Iskan (Disway). Foto: Ricardo/JPNN.com

Nakal.

Sekolahnya ogah-ogahan. Untung bisa tamat SMP.

Sejak SMP, Kurnia sudah lebih senang ''sekolah'' di bus. Ia ikut perjalanan jauh Bengkulu-Jakarta dan ke mana saja bus ayahnya berkelana. Syukurlah di Jakarta Kurnia sempat lulus STM.

Mengapa bus Bengkulu ini bernama Siliwangi?

Zaman itu di penyeberangan Merak-Bakauheni begitu banyak preman. Dalam persaingan antarpreman pun yang kalah pengusaha. Apalagi banyak oknum di dalam preman itu.

Ayah Kurnia cari godfather. Ia pernah menjadi sopir Jenderal Himawan Sutanto. Sudah seperti keluarga. Ketika sang jenderal tugas ke luar negeri pun Kurnia ditawari ikut serta.

Kelak, ketika sang ayah sudah menjadi pengusaha bus, hubungan baik itu sangat berguna. Ia mengadu soal perpremanan di Merak-Bakauheni.

"Beres," ujar Sang jenderal. "Bilang saja bus itu milik saya," tambahnya.

Bus Siliwangi pun tidak disentuh preman. Kurnia menjaga perusahaan itu sebagai generasi kedua. Perubahan demi perubahan ia lakukan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close