Bus Trans Patriot Ditargetkan Bisa Angkut 80 Orang Tiap Perjalanan
jpnn.com, BEKASI - Penumpang bus Trans Patriot dikabarkan terus menurun sejak pemberlakuan tarif Rp4.000 pada awal 2019. Namun kabar itu dibantah oleh Kepala Bidang Hukum dan Humas Perusahaan Daerah Mitra Patriot Iqbal Daut.
Menurutnya, penumpang Trans Patriot pada Juli ini bahkan meningkat 30 persen daripada bulan lalu.
Sementara, Direktur Utama Perusahaan Daerah Mitra Patriot (PDMP) Tubagus Sundra menargetkan tiap perjalanan Trans Patriot bisa mengangkut 80 orang tiap trip atau 3.600 penumpang dalam sehari terlayani oleh sembilan armada bus Trans Patriot.
BACA JUGA: Ini Penjelasan Jasa Marga Terkait Kemacetan di Tol Japek
Apabila dijabarkan, tiap bus dalam sehari berjalan 5 trip dengan mengankut 80 penumpang. Jadi dalam sehari ada 45 trip dari sembilan armada yang tersedia.
"Pada saat gratis, dalam sehari Trans Patriot dapat mengangkut hingga 1.800 penumpang. Atau kalau dijabarkan setiap trip bus dapat mengangkut 40 penumpang," jelas dia.
Sedangkan dua pekan sejak penerapan tarif Rp4.000, kata Tubagus, Trans Patrio hanya bisa mengangkut kurang dari 20 penumpang.
"Jika dalam sehari rata-rata ada 18 penumpang tiap trip, maka total penumpang Trans Patriot dalam sehari berjumlah 810 orang," tandas dia.(pojokbekasi)