Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Butuh Penjegal Panser

Minggu, 13 Juli 2014 – 08:32 WIB
Butuh Penjegal Panser - JPNN.COM
Penjaga gawang Jerman, Manuel Neuer. Foto: getty images

"Dengan kerja keras, rendah hati, dan keseriusan kami akan lakukan apapun untuk menjadi yang terbaik di Piala Dunia ini," koar pelatih berusia 59 tahun itu.

Penggawa Jerman sendiri menganggap kemenangan besar 7-1 atas Brasil lalu bukan sebagai suatu hal yang menguntungkan mereka. Alasannya, lawan yang mereka hadapi kali ini berbeda 180 derajat dari Brasil. Argentina punya kematangan pertahanan yang jauh lebih solid.

Bek gaek Jerman, Per Mertesacker dikutip di Mirror mengatakan bahwa timnya harus lebih baik lagi dari laga lawan Brasil. "Saat itu kami memang sudah 100 persen. Tapi, untuk Argentina, kami ingin yang lebih baik lagi. Demi sejarah kami tidak mau berpatokan dari hasil semifinal," sebutnya.

Dengan skema memasukkan Miroslav Klose lebih awal, Jerman jelas ingin langsung menggebrak di awal laga. Itu belum termasuk potensi bahaya dari Thomas Mueller. Akan tetapi, der Trainer Jerman, Joachim Loew mengingatkan akan bahaya yang sudah disiapkan Argentina.

"Ketika kami mengalahkan Brasil, kami butuh mencetak banyak gol di babak pertama untuk meruntuhkan mental pemain Brasil. Tapi tidak untuk Argentina. Mereka lebih kuat dan lebih agresif. Itulah tantangan yang harus kami lalui jika ingin pulang dengan gelar juara," tandasnya. (ren)

Perkiraan Starting Line Up

Jerman: (4-3-3): 1-Neuer (g) (Bayern); 16-Lahm " (Bayern), 20-Boateng (Bayern), 5-Hummels (Dortmund), 4-Hoewedes (Schalke); 6-Khedira (Real), 18-Kroos (Bayern), 7-Schweinsteiger (Bayern); 13-Mueller (Bayern), 11-Klose (Lazio), 8-Oezil (Arsenal).
Pelatih: Joachim Loew

Argentina: (4-3-3): 1-Romero (g) (AS Monaco); 4-Zabaleta (M City), 15-Demichelis (M City), 2-Garay (Zenit), 16-Rojo (Sporting); 6-Biglia (Lazio), 14-Mascherano (Barcelona); 7-Di Maria (Real); 9-Higuain (Napoli), 10-Messi (Barcelona) ", 22-Lavezzi (PSG).
Pelatih: Alejandro Sabella

RIO DE JANEIRO - Jerman menjadi salah satu kekuatan menakutkan dalam Piala Dunia 2014 kali ini. Tidak terkalahkan dalam enam pertandingan sejak babak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close