BW Termasuk Salah Satu Jagoan Pansel KPK
Selasa, 14 Juni 2011 – 07:57 WIB
Sementara itu, waktu pendaftaran seleksi pimpinan KPK hanya tersisa tujuh hari. Namun, hingga kemarin, tercatat baru 40 orang yang mendaftar. Dari jumlah tersebut, hanya 20 pendaftar yang berkas-berkasnya dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat.
Menurut Sekretaris Pansel capim KPK Achmad Ubbe, pihaknya telah berupaya memaksimalkan upaya jemput bola. Pansel telah mengirimkan undangan ke berbagai pihak seperti Kejaksaan, Kepolisian, Forum Rektor Indonesia, hingga Majelis Ulama Indonesia. "Undangan-undangan itu sudah mengalir, semoga sebelum tanggal 20 (Juni) sudah ada yang merespon,"katanya.
Perihal seleksi, Ubbe menegaskan setiap calon wajib mengikuti seluruh tahapan seleksi. Termasuk para calon yang pernah dinyatakan lolos pada tahun sebelumnya. "Jadi kalau Pak Bambang atau Pak Busyro (Ketua KPK) mau daftar ya harus ikut seleksi lagi seperti calon yang lain," tegasnya.