Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

BWF World Tour Finals 2023: Apriyani/Fadia Tikung Duo Jepang

Rabu, 13 Desember 2023 – 14:37 WIB
BWF World Tour Finals 2023: Apriyani/Fadia Tikung Duo Jepang - JPNN.COM
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Siti Fadia Silva Ramadhanti mengawali BWF World Tour Finals 2023 dengan kemenangan Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mengawali BWF World Tour Finals 2023 dengan positif.

Pemilik ranking tujuh dunia itu mengalahkan duo Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.

Pada gim pertama, Apriyani/Fadia sempat takluk dengan skor cukup jauh 11-21 di Hangzhou Olympic Sports Expo Center, Hangzhou, China, Rabu (13/12/2023).

Namun, Apriyani/Fadia bangkit pada dua gim berikutnya, dan mengalahkan Matsumoto/Nagahara dengan skor 21-16, 21-18.

Kemenganan ini mempertegas head to head Apriyani/Fadia ketika menghadapi Matsumoto/Nagahara.

Sebelumnya, pasangan berakronim PriFad itu juga mengalahkan Matsumoto/Nagahara di ajang Indonesia Open 2022 lewat rubber game  21-7 17-21 21-17.

Hasil positif melawan duo Jepang juga menjadi modal positif bagi Apriyani/Fadia untuk menghadapi laga kedua fase grup BWF WTF 2023.

Selanjutnya, kampiun Hong Kong Open 2023 akan menantang ganda putri ranking satu dunia, Chen Qing Chen/Jia Fan.(mcr15/jpnn)

Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mengawali BWF World Tour Finals 2023 dengan positif.

Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News