Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cadangan Beras Pemerintah 1,45 Juta Ton, Stok Aman

Jumat, 03 November 2023 – 12:07 WIB
Cadangan Beras Pemerintah 1,45 Juta Ton, Stok Aman - JPNN.COM
Direktur Supply Chain dan Pelayanan Publik Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) Mokhamad Suyamto memastikan stok Cadangan Beras Pemerintah aman. Foto: ANTARA NTT/Andrea Rorre

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Supply Chain dan Pelayanan Publik Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) Mokhamad Suyamto memastikan stok Cadangan Beras Pemerintah aman.

Sebab, beras yang dikuasai Bulog mencapai 1,45 juta ton kemduian, ada tambahan penugasan impor sebanyak 1,5 juta ton.

"Jumlahnya sangat aman sampai dengan tahun depan guna mempertahankan stabilitas harga beras di masyarakat," tegas Suyamto seperti dikutip, Jumat (3/11).

Dia menjelaskan bahwa di tengah situasi yang sangat sulit mendapatkan beras impor, Bulog berhasil mendapatkan kontrak sebesar 1 juta ton dari kuota tambahan penugasan importasi beras dari pemerintah sebanyak 1,5 juta ton.

"Walaupun pemerintah memberikan tambahan kuota penugasan impor kepada Perum Bulog sebanyak 1,5 juta ton namun pelaksanaannya akan disesuaikan dengan kebutuhan penyaluran di dalam negeri”, ujar Suyamto.

Bulog sudah mendapatkan kontrak dari beberapa negara yang produksinya masih banyak yaitu Thailand, Vietnam, Pakistan, dan Myanmar.

"Selanjutnya, juga akan menjajaki dengan India dan Kamboja maupun negara lainnya yang memungkinkan dan memenuhi persyaratan”, tambah Suyamto.

Selain itu, Bulog juga terus melakukan pemantauan intensif terkait harga beras saat ini.

Direktur Supply Chain dan Pelayanan Publik Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) Mokhamad Suyamto memastikan stok Cadangan Beras Pemerintah aman.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News