Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cak Imin Pernah Jengkel Sama Gus Dur

Selasa, 23 Desember 2014 – 15:06 WIB
Cak Imin Pernah Jengkel Sama Gus Dur - JPNN.COM
Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar dalam acara haul kelima wafatnya KH Abdurrahman Wahid di Jakarta, Selasa (23/12). Foto: M Fathra Nazrul/JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar mengaku pernah jengkel kepada almarhum KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur. Itu terjadi ketika dirinya diminta mundur dari Ketum PKB.

Peristiwa itu terjadi ketika Cak Imin (panggilan Muhaimin) dipanggil Gus Dur ke kantornya untuk menandatangani surat pengunduran sebagai Ketua Umum PKB. Alasannya karena Cak Imin menjabat Wakil Ketua DPR.

"Waktu itu ada empat lembar surat. Tapi saya hanya tanda tangani satu dan kembalikan kepada Gus Dur," ungkap Cak Imin saat peringatan Haul Ke-5 KH Abdurrahman Wahid di Kantor DPP PKB, Selasa (23/12).

Sebagai kader PKB, Cak Imin mengaku patuh pada Gus Dur. Hanya saja dia jengkel ketika diminta mengundurkan diri sebagai ketum PKB. Itu terjadi karena setelah surat diterima Gus Dur, tak lama kemudian dikembalikan ke Cak Imin untuk disimpan sendiri.

"Gus Dur bilang, kamu kalau mau mundur ya mundur, kalau enggak ya sudah," beber mantan Menakertrans itu menirukan ucapan Gus Dur.

Nah, di sisi lain, anak Gus Dur, Yenny Wahid sudah berbicara kepada publik kalau Cak Imin mundur dari ketum PKB. Padahal menurut Cak Imin, sampai sekarang surat itu masih dia simpan. "Yenny bilang punya bukti surat, padahal surat masih sama saya," tandasnya. (fat/jpnn)

JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar mengaku pernah jengkel kepada almarhum KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur. Itu

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News