Camilan Sehat, Catat Resep Membuat Biskuit Jahe
jpnn.com - Jahe tak hanya bisa dijadikan minuman yang menyehatkan. Tetapi bisa juga dijadikan camilan sehat untuk anak-anak seperti biskuit.
Anda bisa mencoba membuat camilan sehat ini di rumah. Dengan menggunakan kombinasi jahe segar ataupun bubuk jahe, rasa biskuit akan lebih original.
Tidak hanya rasanya luar biasa, tapi juga sangat mudah dibuatnya. Apalagi bagi mereka yang tak biasa memasak dan masuk dapur.
Cobalah bereksperimen dengan resep biskui jahe seperti dilansir dari Starts At 60, Selasa (19/2). Tinggal menambahkan cokelat chip akan memberikan sedikit rasa manis pada biskuit. Atau tambahkan cranberry kering untuk sesuatu yang sedikit berbeda.
Bahan
• 185g mentega
• 250g gula merah
• 1 telur
• 2 cangkir tepung terigu
• 3 sendok teh jahe bubuk
• 2 sendok teh bakimh soda
• 1/2 sendok teh garam
• 1 1/2 sendok makan air parutan jahe
• 50g jahe yang dicincang halus
Cara Membuat
1. Tambahkan mentega dan gula merah ke dalam mangkuk kecil. Gunakan mixer luntuk mengocok hingga halus dan lembut. Tambahkan telur. Aduk rata.