Cara Mudah Usir Sakit Kepala Saat Arus Balik Lebaran

Jangan lupa untuk membawa botol air minum ke mana pun Anda pergi.
4. Tahu batasan diri
Kegiatan mudik menjadi ajang untuk bertemu dengan sanak saudara dan kerabat. Namun, jangan sampai Anda lupa waktu dan istirahat. Pasalnya, kelelahan juga bisa menyebabkan keluhan pusing.
Terlalu banyak aktivitas dapat menyebabkan kelelahan dan keluhan sakit kepala. Jadi, jangan lupa tetap meluangkan waktu untuk beristirahat.
5. Jangan kalap saat makan
Salah satu kebiasaan mudik Lebaran adalah mendatangi rumah-rumah kerabat di mana biasanya akan disediakan banyak sekali makanan.
Makan terlalu banyak juga merupakan salah satu pencetus keluhan sakit kepala.
Hindari terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung gula dan garam, santan, berlemak, serta berbau menyengat, karena bisa memicu sakit kepala sebelah.
Anda dianjurkan untuk memperbanyak konsumsi sayur dan buah.
6. Pilih posisi duduk yang tepat
Mabuk kendaraan merupakan salah satu pemicu sakit kepala sebelah. Bila memungkinkan, pilihlah posisi duduk di bangku depan.