Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cara Wuling Indonesia Manjakan Pemilik Almaz RS

Jumat, 22 Oktober 2021 – 21:19 WIB
Cara Wuling Indonesia Manjakan Pemilik Almaz RS - JPNN.COM
Wuling Almaz RS. Foto: ridho/jpnn

Mengenai layanan di bengkel resmi, tersedia juga area stall servis VIP, ruang tunggu prioritas, dan prioritas antrian di diler terpilih, serta direkomendasikan untuk melakukan booking terlebih dahulu.

Wuling berkomitmen untuk melakukan perbaikan kendaraan maksimal satu hari atau gratis, dengan ketentuan suku cadang tersedia, bukan kategori pekerjaan bodi, mesin, dan transmisi.

Bagi pelanggan yang melakukan perawatan berkala di diler, Wuling akan melakukan pengerjaan maksimal dua jam (kecuali perawatan berkala di 40.000km dan 80.000km).

Tak hanya itu, pelanggan juga akan mendapatkan tiga voucher servis senilai masing-masing Rp100.000.

“Program Wuling Servis Prioritas ini berlaku untuk seluruh pelanggan Almaz RS, baik pelanggan baru maupun pelanggan yang telah memiliki Almaz RS," tambah Taufik S. Arief.

Bagi pelanggan baru, layanan Wuling Servis Prioritas mulai berlaku sejak kendaraan diterima oleh pelanggan.

Untuk mengaktifkan dan menikmati layanan Wuling Servis Prioritas, dapat melakukan pendaftaran dengan mengisi formulir pendaftaran laman wuling.id.

Sebagai tambahan, saat ini program Wuling Servis Prioritas sudah tersedia di beberapa wilayah di Indonesia, seperti Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Medan, dan Pontianak. (rdo/jpnn)


Wuling Motors (Wuling) terus memanjakan pemilik Almaz RS di Indonesia melalui peluncuran program Servis Prioritas.

Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News