Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cari Pasien Pertama COVID-19, WHO Kirim Tim ke Tiongkok

Kamis, 09 Juli 2020 – 18:45 WIB
Cari Pasien Pertama COVID-19, WHO Kirim Tim ke Tiongkok - JPNN.COM
Petugas medis melakukan perawatan terhadap sejumlah pasien terjangkit virus Corona, di Central Hospital di Wuhan, Tiongkok, Sabtu (25/1/2020) menurut foto yang diunggah di medsos. Foto: ANTARA FOTO/Reuters/ama.

Kedatangan tim peneliti WHO juga menghadirkan masalah baru bagi Pemerintah China: akan timbul lebih banyak pertanyaan mengenai asal muasal virus corona ini.

Sejumlah teori telah bermunculan, namun ada tiga yang menonjol dalam beberapa bulan terakhir.

Kami menjawab pertanyaan seputar virus corona:

  • Apakah Australia siap dengan gelombang kedua virus corona?
  • Apa penjelasan di balik angka kematian di Indonesia?
  • Siapa pasien pertama COVID-19 yang mengubah kehidupan dunia?

 

'Virus berasal dari luar China'

Selama berbulan-bulan pejabat Cina berusaha menyatakan jika virus corona berasal dari luar negeri.

"Para pakar China percaya tim (WHO) harus berdiskusi dengan pihak China mengenai cara kerja secara global dan adil, dengan pertimbangan kunjungan [WHO] tidak berarti virus ini berasal dari China," demikian ditulis Global Times, media yang dikendalikan Pemerintah China.

Ketika muncul wabah terbaru belum lama ini di Beijing yang diperkirakan berasal dari pasar dan pasar hewan, pihak berwenang langsung mempublikasikan sampel dari talenan yang telah diuji positif.

Pelakunya? "Salmon impor", kata para pejabat setempat.

Cari Pasien Pertama COVID-19, WHO Kirim Tim ke Tiongkok Photo: Pasar basah di Wuhan sejak awal disebut sebagai pusat penyebaran vrus corona, sehingga pihak berwenang kini melakukan pengawasan secara rutin d sana. (Reuters)

 

Pekan ini Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah mengirim tim ke China untuk menyelidiki asal-usul virus corona

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close