Catut DPR demi Nazar, Nasir Harus Ditindak
Jumat, 10 Februari 2012 – 19:49 WIB
"Dia (Nasir) memakai posisinya sebagai anggota Komisi III DPR agar diijinkan (membesuk di luar jam kunjungan). Di sinilah Fungsi BK untuk mengambil tindakan," cetusnya.
Diberitakan sebelumnya, Wakil Menteri Hukum dan HAM, Denny Indrayana pada Rabu (8/2) malam lalu memergoki pertemuan antara Nazaruddin, Nasir, serta pengacara Rosa Manulang Djufri dan Arif Rahman di Rutan LP Cipinang. Denny mengatakan, dirinya merasa curiga dengan kegiatan di LP Cipinang dari kamera CCTV yang tersambung ke ruangan kerjanya.
Menurut mantan staf khusus Presiden bidang hukum itu, Nasir bisa leluasa masuk karena mengatasnamakan Komisi III DPR. Namun Denny meragukannya. Bahkan dari buku tamu pengunjung Nazar, diketahui bahwa Nasir sering berkunjung di luar jam besuk. "Kami menyimpulkan ini pertemuan pribadi," katanya.