Cederai Perbedaan di Negeri yang Toleran
Minggu, 31 Juli 2011 – 15:22 WIB
"Jika serangan di Norwegia gagal menciptakan diskusi jujur tentang isu-isu sensitif tersebut, hal itu akan dijadikan argumen bagi kelompok ultra nasionalis bahwa mereka sedang dipinggirkan. Akibatnya, hal itu akan memperburuk suasana dan tidak mustahil serangan serupa bakal terulang di masa depan," ramal Lilit Gevorgyan, analis Eropa di lembaga riset IHS Global Insight. "Ini bukan sekadar isu di Norwegia. Di seluruh Skandinavia, Eropa Timur, dan juga dunia Barat, banyak orang frustrasi karena kurangnya debat terbuka tentang isu pluralisme dan imigrasi," tandasnya. (AFP/cak/dwi)