Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cegah Anthrax di Sulsel dan Gorontalo, Kementan Turunkan Tim

Kamis, 31 Agustus 2017 – 17:05 WIB
Cegah Anthrax di Sulsel dan Gorontalo, Kementan Turunkan Tim - JPNN.COM
Peternak sapi. Foto: JPG

Tim gabungan sampai saat ini masih melakukan kegiatan pengamanan dan pengendalian bersama Dinas dan Kepolisian setempat.

Dalam investigasi yang dilakukan oleh Tim tersebut diperoleh laporan adanya 6 ekor sapi yang mati pada 28 Agustus 2017 milik seorang peternak bernama Usman Ismail di Kelurahan Bolihuangga dan Kelurahan Tenilo Kecamatan Limboto.

Pengambilan sampel terhadap ternak yang mati telah dilakukan oleh petugas Dinas untuk diperiksa secara cepat dengan pewarnaan sederhana di laboratorium kabupaten.

Hasil pengujian cepat di laboratorium kabupaten menunjukkan adanya kuman batang papak yang diduga kuat merupakan kuman Bacillus anthracis.

Pada 30 Agustus 2017, saat Tim BBVet Maros dan Tim Direktorat Kesehatan hewan di lapangan menjumpai adanya 4 ekor sapi mati di kelurahan yang sama yang diduga terserang Anthrax.

Pengambilan sampel telah dilakukan Tim untuk diuji di Laboratoriun Bakteriologi BBVet Maros.

Tim gabungan langsung melakukan tindakan cepat sebagai upaya mencegah dan mengendalikan penyebaran penyakit Antrhax di daerah ini di antaranya adalah :

1). Pada tanggal 28 Agustus telah dilakukan vaksinasi sebanyak 295 ekor sapi dan pengobatan antibiotika terhadap 117 ekor sapi;
2). Melakukan penutupan wilayah tertular;
3). Menjaga lalulintas ternak bekerjasama dengan Kepolisian setempat dan melakukan pelarangan bagi peternak untuk melalulintaskan ternak sapinya keluar desa dan kecamatan tertular.
4). Melakukan komunikasi dan edukasi kepada masyarakat terkait dengan tata cara penanganan dan pengendalian penyakit Anthrax.
5). Public Awareness pada TVRI lokal yang dilakukan langsung pada tgl 30 Agustus dengan Narasumber Kepala Dinas Pertanian Propinsi, Kadis Peternakan dan Kesehatan Kabupaten Gorontalo dan Kepala BBVet Maros.

Dalam rangka mencegah dan mengendalikan penyebaran penyakit Anthrax di Sulawesi Selatan dan Gorontalo, Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Direktorat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Kementan 
X Close