Cegah Demam Berdarah, Ini Yang Dilakukan Perindo di Bogor
jpnn.com, BOGOR - Dewan Pimpinan Daerah Rescue Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Bogor, Jawa Barat melakukan aksi sosial pengasapan atau fogging di pemukiman warga Kecamatan Bojong Gede untuk mencegah wabah penyakit demam berdarah.
Menurut Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Perindo Jawa Barat Ade Wardhana, kegiatan fogging merupakan bentuk kepedulian dari salah satu sayap Partai Perindo yaitu Rescue Perindo kepada masyarakat.
"Kegiatan fogging rutin dilakukan oleh DPW Jabar di 27 Kabupaten dan Kota. Sekarang fogging di Bojong Gede, Bogor, untuk mencegah wabah demam berdarah dengue," ujar Ade, dalam pesan elektronik yang diterima Senin (7/8).
DPD Partai Perindo Bogor kata Ade, hingga saat ini telah melakukan aksi fogging di 20 wilayah kecamatan. Ke depan ditargetkan akan melakukan fogging di 20 wilayah kecamatan lagi setiap minggunya.
Sementara itu DPW Jawa Barat kata Ade, menargetkan aksi sosial serupa di setiap kecamatan yang ada di 27 kabupaten dan kota di Provinsi Jawa Barat sampai akhir tahun ini. Dia berharap lewat langkah nyata yang dilakukan Perindo, tersebut membantu masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan dari penyakit DBD.
"Informasi dan ketersediaan alat fogging di tengah masyarakat masih kurang. Untuk itu Partai Perindo ingin berkontribusi dengan masyarakat dalam pencegahan penyakit yang terus menelan korban jiwa. Masyarakat juga diharapkan bisa mengenal Partai Perindo dengan kegiatan-kegiatannya yang baik," pungkas Ade.(gir/jpnn)