Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cegah Proyek Pupuk Kementan jadi Jarahan

Kamis, 05 Juli 2012 – 00:25 WIB
Cegah Proyek Pupuk Kementan jadi Jarahan - JPNN.COM
JAKARTA - Ketua Komisi IV DPR yang membidangi pertanian, M Romahurmuzy, meminta Kementerian Pertanian untuk berhati-hati dalam proyek pengadaan dekomposer cair dan pupuk hayati cair. Alasannya, agar proyek itu tidak diselewengkan untuk keuntungan pihak tertentu.

Menurut Romy -sapaan Romahurmuzy- dirinya memang belum tahu hasil tender proyek kompos di Kementan. Meski demikian Komisi IV DPR yang bermitra dengan Kementan akan mengawasinya secara ketat.

"Hasil tendernya belum tahu. Tapi saya akan awasi seperti apa nanti realisasinya," kata Romy di Jakarta, Rabu (4/7).

Politisi muda yang juga Sekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu juga mengaku belum mendapat informasi tentang adanya dugaan penyimpangan dalam realisasi proyek kompos. Meski demikian Romy berjanji untuk menghimpun data jika memang ada laporan penyalahgunaan.

JAKARTA - Ketua Komisi IV DPR yang membidangi pertanian, M Romahurmuzy, meminta Kementerian Pertanian untuk berhati-hati dalam proyek pengadaan dekomposer

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News