Cerita Mirza Azmi Beralih Profesi, Dulu Pegawai Batubara Kini jadi Peternak Sapi Perah
jpnn.com, JAKARTA - Saat pandemi Covid-19 sebagian orang mengalami perubahan besar dalam hidup mereka.
Salah satu cerita inspiratif datang dari Mirza Azmi, seorang pria asal yang beralih profesi dari dunia tambang ke peternakan sapi perah.
Pria berusia 30 tahun itu awalnya industri pertambangan emas dan batubara di Sumatra.
Namun, keadaan pandemi memaksanya untuk kembali ke kampung halamannya di Malang dan mengejar mimpi yang berbeda dengan mencoba bisnis peternakan sapi perah.
"Langkah pertama saya dalam dunia peternakan sapi perah dimulai dengan membeli dan menjual susu dari para peternak mitra," kata Mirza dalam siaran persnya, Rabu (27/11).
Dari situ, alumni Teknik Geologi ITB (Institut Teknologi Bandung) lulusan 2016 itu belajar tentang berbagai spesifikasi susu segar serta faktor-faktor yang dapat memengaruhi kualitasnya.
Berbekal pengetahuan dari karir sebelumnya mengenai pentingnya quality control, Mirza kemudian mulai menerapkan kebijakan yang ketat untuk menjaga kualitas susu segarnya.
Dengan ketekunan yang kuat, dia kemudian berhasil memulai bisnis peternakan sapi perahnya sendiri.
Berawal dari hanya 10 ekor sapi yang dia mitrakan, seiring dengan waktu, berkat pengawasan dan standar operasional yang baik, kualitas bisnis Mirza meningkat.