Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Charta Politika: Ganjar-Mahfud Unggul Dibandingkan Paslon Lain

Senin, 06 November 2023 – 15:07 WIB
Charta Politika: Ganjar-Mahfud Unggul Dibandingkan Paslon Lain - JPNN.COM
Bakal capres Ganjar Pranowo dan bakal cawapres Mahfud MD. Foto: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Setelah putusan Makamah Konstitusi (MK) dan pendaftaran pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), elektabilitas pasangan Ganjar-Mahfud makin kuat.

Hal itu ditangkap dalam survei peta elektoral Charta Politika.

"Pasangan Ganjar-Mahfud unggul dari Prabowo-Gibran dan Anies-Muhaimin dalam simulasi 3 nama. Elektabilitas Prabowo-Gibran anjlok, disusul dengan Anies-Muhaimin," ujar Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya, di Jakarta, Senin (6/11).

Adapun survei dilakukan dengan jumlah sampel 2.400 responden yang tersebar di seluruh Indonesia dengan rentan usia 17 tahun ke atas atau sudah memenuhi syarat pemilih.

Survei dilakukan dengan metode wawancara tatap muka, dengan menggunakan metode sampling multistage random sampling dengan toleransi kesalahan (margin of error) 2 sampel dan quality control 20 persen dari total sampel. 

Elektabilitas Ganjar Pranowo – Mahfud MD 36,8 persen menjadi pilihan tertinggi, di atas Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka (34.7 persen) dan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (24.3 persen).

“Dalam simulasi berpasangan, Ganjar Pranowo - Mahfud MD menjadi pilihan tertinggi di angka 36,8 persen diikuti Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka 34,7 persen dan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar, 24,3 persen,” kata Yunarto Wijaya dalam paparannya Senin (6/11).

Peningkatan juga terjadi pada Ganjar Pranowo dari simulasi 3 nama pasangan di periode kali ini. 

Setelah putusan Makamah Konstitusi (MK) dan pendaftaran pasangan calon presiden (capres) dan cawapres elektabilitas Ganjar-Mahfud makin menanjak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News