Chris Walton, Pecahkan Rekor Kuku Terpanjang di Dunia
Jumat, 16 September 2011 – 10:45 WIB

Chris Walton memperlihatkan kukunya yang panjang. Foto: APPhoto/Seth Wenig
Datang dengan menggunakan mobil limousine hitam, Walton, nenek keren 45 tahun tersebut langsung berpose di depan juru foto yang sudah menunggunya di Perpustakaan Umum New York.
Dibutuhkan waktu 18 tahun Chris "The Dutchess" Walton untuk menumbuhkan kukunya mencapai panjang 19 kaki, 9 inci (sekitar 5,8 meter). "Hal tersulit yang saya harus lakukan adalah saat merogoh saku saya," kata penyanyi rock dari Las Vegas tersebut.