Christine Hakim Bantu Hidupkan Perfilman di Papua
jpnn.com - jpnn.com - Christine Hakim merasa sangat senang beradu acting dalam film berjudul Boven Digoel.
Menurut Christine, tema yang diangkat film yang mengangkat perjuangan seorang dokter di Boven Digoel sangat menarik.
"Ini tema yang gak mungkin saya tolak. Apalagi visi, misi, dan semangatnya sejalan. Jadi, saya sangat senang sekali terlibat dalam film ini," kata Christine, Senin (6/2), di XXI Epicentrum Kuningan, Jakarta.
Melalui film produksi Foromoko Matoa Indah Fims ini, Christine ingin mengenalkan kepada masyarakat bahwa Tanah Papua juga memiliki potensi besar dalam dunia perfilman.
"Bisa dibilang ini film pertama produksi asli Papua. Saat shooting saya tak mengira kalau putra-putri asal Papua punya kemampuan acting yang bagus dan sangat natural sekali," tambah Christine.
Dalam film, aktris kelahiran Kuala Tungkal, Jambi ini berperan sebagai ibu dari seorang dokter yang memiliki kesan tersendiri, bahkan ia tak habis-habisnya memuji keindahan Pulau Papua yang terletak di ujung timur Indonesia.
"Saya kira yang sudah pernah ke Papua pasti sangat mencintai pulau yang sangat luar biasa ini, keindahannya, kekayaannya, budayanya, masyarakatnya," ungkap Christine.
Diangkat dari kisah nyata di belantara Kabupaten Boven Digoel, film ini mengisahkan tentang dokter penantang maut yang melakukan operasi sesar menggunakan silet.