Cile v Swiss: Berharap pada Rekor
Senin, 21 Juni 2010 – 06:12 WIB
Tidak akan mudah bagi Cile untuk membongkar pertahanan Swiss yang terkenal kokoh. Kendati kehilangan Philippe Senderos karena cedera, tapi mereka masih memiliki pengganti yang sepadan. Selain itu, soliditas lini pertahanan tetap terjaga.
Kokohnya benteng pertahanan Swiss telah teruji. Faktanya, sudah 490 menit mereka belum kebobolan pada Piala Dunia sejak Piala Dunia 2006. Ketika itu, mereka tersingkir dari babak 16 besar lewat adu penalti kontra Ukraina.
Yang patut diwaspadai Cile akan kejelian Swiss dalam memanfaatkan kelengahan lawan dan melakukan serangan balik. "Melawan Swiss, mereka memiliki potensi yang hebat melalui serangan balik, dan itu akan jadi partai yang sulit," kata Jean Beausejour, striker Cile.