Cita Citata: Aku Pakai Baju loh
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Cita Citata tampaknya kini lebih waspada menghadapi serangan haters.
Sebelum mengunggah foto di Instagram, Cita lebih dulu memberi keterangan agar tidak ramai dihujat warganet.
Di mana Cita mengunggah sedang berada di kolam renang dengan latar pemandangan laut serta pegunungan dan gumpalan awan.
Mengenakan kacamata hitam, Cita berpose menyamping dengan wajah melihat ke arah kamera sambil tersenyum.
Tidak ingin fotonya dikomentari negatif, pada keterangannya, Cita mengatakan jika dirinya mengenakan baju.
“Ini aku pake baju loh,” tulisnya.
Hal ini pun disadari netizen. “Kak @cita_citata hehe captionnya klarifikasi bgt hihi i like it,” kata lunapuca.
“Bahagia itu sederhana @cita_citata haha… caption penangkal Bully nih yee ceritanya wkwkk,” ucap cho_hamsyonk.