Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Covid-19 belum Terkendali, Arief Poyuono Puji Operasi Senyap BIN

Minggu, 17 Mei 2020 – 15:17 WIB
Covid-19 belum Terkendali, Arief Poyuono Puji Operasi Senyap BIN - JPNN.COM
Wakil Ketua Umum Gerindra Arief Poyuono. Foto: rmol.co

Untung saja, Arief menegaskan,  pascapilpres ketegangan politik antarkubu Prabowo Subianto dan Joko Widodo, bisa terjadi rekonsiliasi yang berujung pada berkoalisinya Prabowo dalam pemerintahan Jokowi - KH Ma'ruf Amin.

"Tentu saja kita bangsa Indonesia harus berterima kasih atas kerja keras yang ikhlas dari seorang Jenderal Budi Gunawan (Kepala BIN), yang telah berhasil menciptakan rekonsiliasi pascaPilpres 2020," kata Arief.

BIN di bawah kepemimpinan Budi Gunawan juga diuji kembali untuk bisa menjadi sumber-sumber assesment bagi Presiden Jokowi, dalam menciptakan suasana damai bagi perpolitikan, keamanan dan ketertiban Indonesia.

"Damai dalam situasi pandemi yang mana harus bisa hidup berdampingan dengan Covid-19, agar aktivitas sosial perekonomian nasional tetap bisa berjalan dan berproduksi, agar tidak terjadi peningkatan PHK di kalangan buruh, bangkrutnya sektor UKM dan dunia usaha," paparnya.

Arief menuturkan, melihat keadaan sosial, politik, ekonomi, dan keamanan serta ketertiban masyarakat yang sangat stabil saat pemberlakuan PSB,  peran BIN sangat besar dalam melakukan gerakan operasi senyap untuk mendukung kinerja-kinerja Presiden Jokowi di saat pandemi Covid-19.

"Sehingga kita harus optimistis bahwa wabah Covid-19 di negara kita akan bisa cepat di selesaikan," pungkas Arief. (boy/jpnn)

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono menyatakan pandemi Covid-19, dapat menyebabkan kerusakan ekonomi melalui berbagai saluran.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close