Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cukur Timor Leste, Timnas U-19 Masih Perawan

Kamis, 02 November 2017 – 12:26 WIB
Cukur Timor Leste, Timnas U-19 Masih Perawan - JPNN.COM
Selebrasi gol Timnas U-19. Foto: Dika Kawengian/Jawa Pos

jpnn.com, PAJU - Kiprah positif Timnas U-19 di kualifikasi Piala Asia U-19 berlanjut. Setelah menjadikan Brunei Darussalam sebagai korban pertama, tim racikan Indra Sjafri kembali unjuk taring. Timor Leste dibantai 5-0 di Paju National Football Center, Korea Selatan, Kamis (2/11).

Garuda Nusantara sejauh ini masih perkasa di Grup F. Dalam dua laga, Egy Maulana Vikri cs sudah mengemas sepuluh gol dan masih perawan alis belum sekali pun kebobolan.

Dalam laga pagi tadi, Timnas U-19 kesulitan menembus pertahanan Timor Leste di babak pertama. Terbukti dengan skor 0-0 hingga turun minum.

Beberapa pergantian akhirnya dilakukan Indra Sjafri memasukki babak kedua. Egy Maulana dan Saddil Ramdani akhirnya dimasukkan yang terbukti menjadi kunci. Saddil Ramdani langsung memberi dampaknya. Dia sukses mencetak gol melalui sepakan kaki kiri yang mampu menghujam gawang Timor Leste menit 51.

Sembilan menit berselang, gantian Hanis Saghara yang mencatatkan namanya di papan skor. Golnya terbilang indah karena sepakannya melengkung ke pojok atas kanan tiang gawang lawan.

Menit 84, Egy Maulana mencetak golnya kembali melalui kerja sama dengan Feby Eka Putra. Sentuhannya sukses mengelabui kiper Timor Leste.

Tiga menit berselang, Egy mencatatkan brace. Kali ini melalui tendangan bebas yang indah dan membuat kiper Timor Leste cuma terpaku saja.

Seakan tak puas, Egy mencetak hat-trick menit 90+1. Berawal dari pergerakkan Rifad Marasabessy di sebelah kanan yang kemudian kirim umpan silang, Egy menyontek bola dengan apik.

Dalam dua pertandingan, Timnas U-19 mencetak sepuluh gol tanpa kemasukan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close