Daftar Nama Perusahaan yang Menerima Penghargaan HCREA 2022
jpnn.com, JAKARTA - Komitmen untuk pulih bersama pada tahun 2022 menjadi momentum penting bagi Indonesia.
Saat ini Indonesia berperan sebagai Presidensi G20 dan hadir terdepan dalam menentukan masa depan pertumbuhan ekonomi dunia.
Salah satu isu strategis yang dibahas, yaitu human capital. Beberapa isu strategis itu meliputi pentingnya pasar tenaga kerja yang inklusif, peningkatan kemampuan SDM, hadirnya lapangan kerja yang berkelanjutan, serta perlindungan tenaga kerja.
Keempat isu tersebut dalam kancah internasional tengah diperjuangkan oleh Indonesia selaku tuan rumah G20.
Di sisi lain, Majalah First Indonesia meyakini bahwa beberapa isu strategis tersebut sedikit-banyak telah dilakukan oleh beberapa perusahaan terbaik Indonesia.
Atas komitmen dan implementasi dari berbagai pelaku bisnis tersebut, Human Capital on Resilience Excellence Award 2022 oleh Majalah First Indonesia hadir untuk mengapresiasi dan memberikan penghargaan.
Kegiatan HCREA 2022 ini diselenggarakan oleh First Indonesia Magazine bersama PT Indonesia Popular Mandiri dengan tujuan memetakan persoalan dan tantangan yang dihadapi divisi human capital di perusahaan.
Terlebih lagi problem SDM pasca pandemi Covid-19 yang bergerak cepat menuju transformasi digital tanpa mengesampingkan keselamatan dan budaya kerja di lingkungan perusahaan masing-masing.