Dana Desa Bisa Serap 5 Juta Pekerja
jpnn.com, JAKARTA - Penanggulangan kemiskinan Indonesia menjadi fokus pemerintah pada tahun ini.
Sejumlah program disiapkan untuk menaikkan taraf hidup sekitar 10 persen warga Indonesia yang berada di garis kemiskinan.
Mulai program keluarga harapan, cash for work, hingga peningkatan kualitas SDM angkatan kerja.
Presiden Joko Widodo menggelar sidang kabinet paripurna untuk membahas fokus kerja pemerintah selama 2018, Rabu (3/12).
Dia telah mendapat laporan BPS mengenai angka kemiskinan per September 2017.
Jumlah penduduk miskin mencapai 26,58 juta jiwa atau 10,12 persen.
Angka kemiskinan tersebut menurun bila dibandingkan dengan periode Maret 2017 yang mencapai 27,77 juta jiwa.
Artinya, dalam waktu enam bulan, angka kemiskinan turun 1,19 juta jiwa.