Dapil Aceh Barat Jadi Dua Dikritisi
Jumat, 15 Maret 2013 – 03:53 WIB
JAKARTA – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memertanyakan langkah Komisi Pemilihan Umum yang memecah Aceh Barat menjadi dua daerah pemilihan (dapil). Padahal dari segi Daftar Agregat Kependudukan (DAK), wilayah tersebut masih memungkinkan menjadi satu dapil. “Di 2009, di Aceh Barat terdapat 8 kursi. Nah berdasarkan DAK mereka saat ini memeroleh jatah 9 kursi yang diperebutkan. Dalam konteks aturan main yang ada, dapil seharusnya tidak perlu dipecah karena masih sesuai aturan antara 3-12 kursi,” ujar anggota Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PKS, Dono Pratomo, di Jakarta, Kamis (14/3).
Atas kondisi ini, DPP PKS menurutnya telah melakukan advokasi ke Aceh Barat. Dan menurut pengurus yang berada disana, untuk Aceh Barat cukup 1 dapil. Langkah dilakukan karena akibat penetapan, keterwakilan suku tertentu di daerah tersebut yang sebelumnya memenuhi syarat, justru tidak lagi dapat dicapai. “Padahal demokratisasi itu kan bicara keterwakilan. Jadi bagaimana ceritanya justru akibat dapil dipecah, keterwakilan tidak bisa lagi diperoleh?,” ujarnya.
Saat ditanya apakah akibat langkah ini PKS merasa dirugikan? Pratomo sendiri menanggapinya dalam konteks nasional. “Kita lebih melihat pada demokratisasi secara nasional. Bahwa KPU menentukan aturan pelaksanaan dalam Pemilu. Nah kalau melakukan aturan main, maka laksanakan-lah ketentuan aturan main tersebut,” ujarnya.
JAKARTA – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memertanyakan langkah Komisi Pemilihan Umum yang memecah Aceh Barat menjadi dua daerah pemilihan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 11:03 WIB - Humaniora
KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045
Sabtu, 16 November 2024 – 10:48 WIB - Hukum
Bantah Kriminalisasi Jaksa Jovi, Kejagung Singgung Tuduhan Tak Senonoh soal Nella Marsella
Sabtu, 16 November 2024 – 10:21 WIB - Humaniora
Prakiraan Cuaca Hari Ini 16 November: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Sejumlah Kota Besar
Sabtu, 16 November 2024 – 10:05 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
Sabtu, 16 November 2024 – 07:07 WIB - Humaniora
Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
Sabtu, 16 November 2024 – 06:57 WIB - Sepak Bola
Indonesia vs Jepang: Garuda Dicukur Samurai Biru, Shin Tae Yong Singgung Pemain Ini
Sabtu, 16 November 2024 – 05:46 WIB - Jogja Terkini
Jadwal Pemadaman Listrik Hari Ini, Sabtu 16 November 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 07:53 WIB - Dahlan Iskan
Pemerintahan Sederhana
Sabtu, 16 November 2024 – 09:05 WIB