Datang dari Madura, Kiai Kampung Dukung Jokowi-Ma'ruf
jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah kiai dan ulama dari kampung-kampung dari Madura, Jawa Timur mendatangi rumah Calon Wakil Presiden (Cawapres) KH Ma’ruf Amin di Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (18/1). Dengan mengatasnamakan Aliansi Kiai Kampung Madura (AKMA), mereka mendeklarasikan dukungan bagi Joko Widodo - KH Ma’ruf Amin di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.
Salah satu deklarator, KH Subhan Effendy mengatakan, AKMA akan memenangkan duet yang beken dengan sebutan Jokowi - Ma’ruf itu di Pilpres 2019 yang digelar pada 17 April mendatang. "Menyampaikan pernyataan sikap mendukung pasangan nomor urut satu Jokowi - KH Ma'ruf Amin," kata dia saat membacakan pernyataan sikap.
Kiai Subhan menuturkan, AKMA tidak hanya akan aktif menjaring pemilih bagi Jokowi - Ma’ruf. Menurutnya, AKMA juga akan mengawal dan mengamankan suara Jokowi - Ma’ruf hasil pemungutan suara.
"Kami juga siap menjaga stabilitas, suasana kondusif dan ketenangan Pemilu 2019," tegas dia.
Menanggapi dukungan AKMA, Kiai Ma’ruf langsung menyampaikan apresiasi dan terima kasih. Menurutnya, dukungan itu sangat penting bagi Jokowi - Ma’ruf untuk memenangi Pilpres 2019.
"Deklarasi ini menambah jumlah dukungan yang selama ini mengalir. Ini kiai kampung dari Madura, yang punya potensi karena mereka langsung berhadapan dengan rakyat di sana," jelas Ma'ruf.(tan/jpnn)