David Villa Ungguli Raul
Minggu, 27 Maret 2011 – 21:49 WIB
GRANADA - David Villa menorehkan tintas emas bersama Spanyol. Villa menahbiskan diri sebagai top scorer La Furia Roja - sebutan Spanyol - saat mengalahkan Republik Ceko 2-1 di Estadio Nuevo Los Carmenes, Granada, kemarin dini hari WIB (26/3). Villa memborong dua gol Spanyol dalam laga di kualifikasi Euro 2012 itu. Villa, 29, kini mengoleksi 46 gol dalam 72 laga bersama Spanyol sejak 2005. Striker Barcelona itu unggul dua gol dari mantan ikon Real Madrid yang kini membela Schalke 04, Raul Gonzalez. Sebagai catatan, rekor Raul telah bertahan selama lima tahun.
Dibandingkan Raul, 33, prestasi Villa tentu lebih membanggakan. Villa hanya butuh enam tahun di timnas untuk mencapai 46 gol atau lima tahun ketika menyamai 44 gol milik Raul pada 12 Oktober tahun lalu. Bandingkan dengan Raul yang butuh satu dekade (1996-2006) untuk 44 gol.
Produktivitas Villa saat ini sangat kontras dibandingkan di awal dirinya berkostum timnas. El Guaje - julukan Villa - mencatat debut bersama La Furia Roja asuhan Luis Aragones pada Februari 2005 saat mengalahkan San Marino 5-0 di kualifikasi Piala Dunia 2006.