Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Daya Saing Tekstil di Pasar Dunia Menurun

Selasa, 31 Maret 2009 – 15:15 WIB
Daya Saing Tekstil di Pasar Dunia Menurun - JPNN.COM
JAKARTA- Tekstil dan Produk Tekstil (TPT) tetap menjadi industri  strategis di Indonesia. Hal ini karena merupakan salah satu industri penyumbang devisa ekspor non migas yang cukup signifikan yakni mencapai US$5 miliar per tahun. Di samping itu, dalam penyerapan tenaga kerjanya pun juga cukup banyak baik langsung dan tidak langsung.

Namun, dalam perkembangannya, industri TPT menghadapi beberapa permasalahan yang pastinya menghambat perkembangan industri tersebut di Indonesia dan di pasar internasional.

Menurut keterangan Dirjen Industri Logam Mesin Tekstil dan Aneka Departemen Perindustrian RI Anshari Bukhari, produk TPT saat ini makin sulit memasuki pasar dunia karena disebabkan daya saing menurun dengan munculnya negara-negara pesaing baru yang sudah mengadopsi teknologi baru.

“Hal ini juga dapat dilihat dari nilai ekspor industri TPT yang cenderung stagnan yakni berkisar US $ 7 – 8 miliar per tahun. Sedangkan pangsa pasar Indonesia baru mencapai sekitar 2 persen dri volume pasar dunia,” terang Anshari.

JAKARTA- Tekstil dan Produk Tekstil (TPT) tetap menjadi industri  strategis di Indonesia. Hal ini karena merupakan salah satu industri penyumbang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News