Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DBD Merajalela, Langsung Terapkan Status Siaga

Kamis, 15 September 2016 – 02:00 WIB
DBD Merajalela, Langsung Terapkan Status Siaga - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: Bulungan Post

jpnn.com - SAMARINDA – Kecamatan Samarinda Seberang menerapkan status siaga demam berdarah dengue. Sebab, ada beberapa warga Samarinda Seberang yang terkena penyakit berbahaya itu.

Ini sebagai bentuk antisipasi mewabah dan korban bertambah. Bahkan fogging atau pengasapan dilakukan di sejumlah titik.

“Status siaga bukan dari Dinas Kesehatan Kota atau DKK Samarinda, tapi kami (Kecamatan Samarinda Seberang, Red) saja menyebut demikian,” ujar Camat Samarinda Seberang Ansyarullah di laman Samarinda Pos, Rabu (14/9).

“Ini agar kewaspadaan ditingkatkan dan ada atensi khusus pada kawasan yang telah ditemukan penderita DBD. Sebab setahu saya, penetapan KLB atau Kejadian Luar Biasa oleh DKK itu bila ada penderita DBD meninggal,” ujarnya.

Tapi camat yang gemar menggalakkan hijau bersih dan sehat ini mengaku tak mau kecolongan.

“Ini bukan soal banyaknya korban, satu saja menurut saya perlu diantisipasi, karena demam berdarah itu punya potensi mewabah, itu yang patut dicegah,” tambahnya.

Dia pun salut dengan kepedulian sejumlah pihak di wilayahnya. Seperti dari kalangan Balakar yang mau melakukan pengasapan tanpa diminta.

“Saya pun berharap, DKK melalui kepanjangan tangannya di kecamatan, seperti puskesmas, dapat aktif turun lapangan melakukan pantauan, termasuk pemberian bubuk abate,” ujarnya.

SAMARINDA – Kecamatan Samarinda Seberang menerapkan status siaga demam berdarah dengue. Sebab, ada beberapa warga Samarinda Seberang yang terkena

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close