DBD Serang 273 Warga, 1 Tewas
Kamis, 17 Juni 2010 – 09:29 WIB
Dia mengatakan, saat musim hujan tiba, warga harus memperhatikan kebersihan. Caranya, harus membersihkan genangan air di setiap sudut dan dalam rumah serta lingkungan, khususnya genangan air yang tidak tersentuh cahaya. "Kasus ini banyak ditemukan di kawasan padat penduduk di Batam seperti ruli, dan rumah panggung di tepi pantai," ujar Syamsul.
Dia mengatakan, dari 237 kasus yang ditemukan di Batam, satu orang penderita warga Tanjunguma meninggal Mei lalu. DBD merupakan penyakit yang disebabkan virus ditularkan nyamuk Aides aegypti. Kebanyakan korbannya tidak menunjukkan gejala infeksi yang jelas, biasanya hanya mengalami sakit kepala, demam dan nyeri persendian. Bila tidak ditangani dengan cepat dan tepat, maka penyakit ini bisa mengakibatkan kematian.