Dede dan Dade Resmi Mendaftar
Kamis, 08 Maret 2012 – 15:40 WIB
Keputusan ini sudah final. Dede siap menerima risiko untuk bersaing dengan ketua DPD Iwan Sulanjana. Begitupun dengan hasil Majelis Pertimbangan Tinggi, tak mau ambil pusing. Bahkan Dede rela menerima apapun keputusannya. "Mekanisme partai tidak boleh dilewatkan. Jadi saya ikuti aturan ini," jawabnya.
Ditanya jika tak terpilih Demokrat, apakah akan loncat ke partai lain, dan akankah menerima tawaran dari PKS, Dede menjawab, pikir-pikir dulu. "Kita kembalikan lagi ke partai, mau jadi nomeo dua ya itu tergantung partai, atau kalau perlu di balik pun bisa kan" " tukasnya.
Lain Dede beda juga dengan Dada. Wali Kota Bandung yang akan mengakhiri masa jabatannya ini bersikap malu-malu maju sebagai cagub. Buktinya saat pengambilan formulir, tak menanggapi serius pertanyaan wartawan terkait keputusannya yang hanya mengambil formulir calon gubernur.