Delegasi RI Mengikuti Program OSOC di Bangkok
“Rasanya mirip serabi, tapi lebih lembut, enak. Manis dan gurih. Biasanya disajikan sebagai makan pencuci mulut, tadi sempet denger penjelasannya dari yang masak,” jelas Isnaini.
Lain lagi dengan dara cantik asal Jawa Tengah, Maulidina Anggi Dwi Purwanti, peserta ASC 2018 di kejuruan Beauty Therapy. Dirinya mengaku sangat takjub dengan pertunjukan yang disajikan pihak sekolah.
“Sejak turun bis kita dijemput dengan rombongan marching band serta tarian tradisional. Saya terkesima waktu paduan suara menyanyikan Nugkinhang, lagu daerah Thailand, merinding rasanya,” ujar Anggi.
Suankularb Wittayalai Nonthaburi School adalah sekolah menengah untuk kelas 7 hingga 12 di Thailand, di bawah manajemen Dr. Prayom Junnoi, yang terletak di distrik Pakkret, provinsi Nonthaburi.
Suankularb Wittayalai Nonthaburi School merupakan sekolah yang dikelola pemerintah Thailand, memiliki lebih dari 4.300 siswa dan lebih dari 300 guru dan staf. Sekolah ini memiliki luas lahan sekitar 10 hektar di Provinsi Nonthaburi (sebelah utara Bangkok).(adv/jpnn)