Desember Masih Berlibur Bersama
Titi Sjuman Gugat Cerai AksanSelasa, 05 Februari 2013 – 08:04 WIB
Pasangan yang menikah pada 15 Agustus 2004 tersebut telah dikaruniai seorang putri bernama Miyake Shakuntala. Hingga kini, belum ada komentar dari kedua pihak. Titi yang dihubungi melalui asistennya tidak pernah mengangkat telepon.
Sementara itu, Aksan yang dihubungi melalui WhatsApp maupun telepon tidak mau berkomentar. Dia hanya menjawab, "Saya sedang sibuk."
Nama Titi semakin berkibar di dunia hiburan setelah bermain dalam film pertamanya, Mereka Bilang, Saya Monyet!. Film tersebut disutradarai adik iparnya, Djenar Maesa Ayu. Perempuan yang mahir bermain drum itu kemudian mulai bermain film dalam judul-judul berikutnya.