Dewi Perssik Blak-Blakan Alasan Melakukan Egg Freezing
Demi metode egg freezing, Dewi Perssik harus melakukan injeksi selama 10 hari.
Tujuan injeksi tersebut agar sel telur miliknya membesar dan bisa diambil.
"Setiap hari aku diinjeksi perutnya supaya sel telur aku itu yang tadinya kecil jadi besar. Ketika sudah besar baru diangkat begitu, di-pick-up dan itu dipilih," ucap Dewi Perssik.
Mantan istri Aldi Taher itu bersyukur seluruh rangkaian proses egg freezing berjalan dengan lancar.
Menurutnya, salah satu persyaratannya, yakni tidak mempunyai kista, harus sehat kondisi rahim.
"Kemarin sudah lakukan operasi sekitar 3-4 jam dan alhamdulillah dapatnya ada 7 sel telur yang sudah besar besar ya tinggal dibuahi saja. Mudah-mudahan nanti dapat anak-anak yang saleh salihah," tutupnya. (mcr7/jpnn)