Di Balik Jeruji Lapas Sorong: Makan 3 Kali Sehari Menu ala Restoran
Setiap harinya menu makanan bagi para napi selalu berubah. Menurut Kalapas, pelayanan lapas pada warga binaan dalam hal ini untuk makanan sangat diperhatikan.
“Kami punya jadwal makan dan daftar menu yang setiap hari diganti-ganti dan itu sudah ditentukan memang, seperti ikan, ayam, daging, tahu tempe juga ada buah dan sayur yang berbeda-beda. Intinya setiap hari 3 kali makan, pagi, siang dan malam dengan daftar menu yang berbeda setiap harinya,” ujarnya.
Herman Velali (37) warga binaan sekaligus yang dipercaya memasak di dapur lapas mengatakan jika dia bangga dipercaya untuk melakukan tugas memasak.
"Bagi saya hal seperti ini tidak akan saya sia-siakan karena kebetulan saya hobi masak jadi saya salurkan di sini dan saya senang untuk menjadi koki lapas selain makanan pokok di sini juga ada bubur kacang hijau,” katanya.
Rahmawati (38) salah satu warga binaan yang sebentar lagi akan bebas dari masa tahanan 3 tahun mengatakan, jarang sekali warga binaan yang sakit, bahkan anehnya banyak warga binaan penyakitnya bertahun-tahun di luar, justru sembuh saat dipenjara.
“Hal ini dimungkinkan karena selama menjadi warga binaan, tidak ada tempat untuk bermanja-manja atau disebabkan pola makanan yang teratur dan tidak berlebihan makanya kami sehat-sehat apalagi setiap kali abis makan ada buahnya,” pungkasnya. (zia/adk/jpnn)