Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Di Depan 287 Caleg PD, SBY Akui Prabowo Tak Bawa Untung

Sabtu, 10 November 2018 – 15:44 WIB
Di Depan 287 Caleg PD, SBY Akui Prabowo Tak Bawa Untung - JPNN.COM
Susilo Bambang Yudhoyono. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menilai dukungannya kepada Prabowo Subianto tidak memberikan keuntungan elektoral terhadap partai berlambang mercy itu.

Menurutnya, pemilu serentak yang menyandingkan pilpres dan pileg hanya berdampak terhadap partai yang memajukan kadernya sebagai calon presiden (capres).

"Survei membuktikan saat ini bahwa partai politik yang punya capres sangat diuntungkan," kata SBY saat memberikan sambutannya dalam acara pembekalan calon legislatif DPR RI di Hotel Sultan, Jakarta Pusat (10/11).

Presiden Keenam ini mencontohkan PDI Perjuangan akan menerima banyak keuntungan elektoral karena capresnya adalah Joko Widodo. Sedangkan, Prabowo hanya memberikan keuntungan elektoral kepada Partai Gerindra.

"Suara kedua partai politik itu meningkat tajam. Sebaliknya partai politik yang tidak punya capres dan cawapres, suaranya menurun, anjlok. Itu realitas," tandas SBY yang berbicara di hadapan 287 caleg PD. (tan/jpnn)

Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menilai dukungannya kepada Prabowo Subianto tidak memberikan keuntungan elektoral

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close