Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Di Depan Ribuan Santri, HNW: Lanjutkan Kiprah Para Kiai untuk Kemajuan Umat Bangsa

Minggu, 09 Juni 2024 – 13:28 WIB
Di Depan Ribuan Santri, HNW: Lanjutkan Kiprah Para Kiai untuk Kemajuan Umat Bangsa - JPNN.COM
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid ketika diminta berbicara di depan ribuan santri Pondok Modern Darussalam Gontor usai shalat Jumat di Masjid Gontor, di Ponorogo, Jawa Timur, Jumat (7/6/2024). Foto: MPR RI

HNW mengungkapkan masjid Gontor menjadi saksi dari keteladanan pendidikan K.H. Ahmad Sahal dan K.H. Imam Zarkasyi.

Saat itu semua santri di semua kelas dilibatkan ikut membangun masjid ini.

"K.H. Ahmad Sahal, sekalipun sudah sepuh, selalu mengawasi dan tidak kehilangan semangat mendidik dan mengajari kami. Beliau tetap peduli dengan program besar dari lembaga pendidikannya dan memberikan harapan agar semua berjalan sesuai khittah yang diinginkan," katanya.

HNW melanjutkan ketika kelas 5 dan 6 diajar langsung K.H. Imam Zarkasyi. "Beliau mengajarkan bahwa seorang guru atau pendidik harus menguasai materi yang diajarkan," ujarnya.

"Beliau mengajarkan bukan hanya menguasai mata pelajaran, tetapi juga bisa mengajarkannya, sekaligus mengajarkan bagaimana semua itu bisa diamalkan. Jadi, sebuah kesatupaduan antara iman, ilmu, dan amal. Hal ini melahirkan sikap dan pribadi yang mempunyai visi ke depan," sambungnya.

Dia menambahkan selain disiplin, di Pondok Modern Darussalam Gontor juga diajarkan bagaimana berorganisasi, berani memimpin dan dipimpin.

"Berani menjadi pemimpin dan dipimpin merupakan pelajaran berorganisasi yang khas Gontor. Ini menjadi bekal para santri untuk menjadi pemimpin nantinya. Pemimpin yang tidak berpikir tentang dirinya, egoisme pemimpin, tetapi berempati dan berpikir tentang rakyatnya, tentang masa depan umatnya," katanya.

Dengan biasa berorganisasi, lanjut HNW, maka menjadi terbiasa bertemu dan berkolaborasi dengan berbagai komunitas.

Di hadapan para santri, HNW menceritakan pengalamannya saat nyantri di Pondok Modern Darussalam Gontor dari 1973-1978.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close