Dian Pelangi: Jangan Lembur Jahit Baju Mulu
jpnn.com, JAKARTA - Desainer Dian Pelangi memaknai momen Ramadan dan lebaran sebagai sarana untuk menjaga hati dan memperbaiki diri dari kesalahan yang telah diperbuat selama setahun terakhir.
Mobilitas pekerjaan yang padat, mengetuk pintu hatinya untuk lebih memperhatikan ibadahnya. Untuk itu, Dian menjadi lebih giat mengikuti kajian agama bersama teman-temannya selama Ramadan kemarin.
"Persiapannya lebih ke mental dan niat. Dari tahun ke tahun kalau bisa harus menjadi pribadi yang lebih baik lagi terutama soal ibadah. Biasanya saya selalu diingatkan, untuk lebih lembur ngaji. Jadi jangan lembur jahit baju mulu," tutur Dian saat ditemui di Sasana Kriya TMII, Jakarta Timur, belum lama ini.
Selain dalam hal ibadah, Ramadan dan lebaran baginya juga sarana yang tepat untuk memperbaiki diri, seperti belajar untuk mengendalikan emosi dan mencoba berdamai dengan diri sendiri.
Wanita berhijab ini pun berkomitmen terhadap diri sendiri untuk melakukan perubahan secara konsisten pada bulan-bulan berikutnya.
"Harus jadi ajang untuk saling memaafkan dan instropeksi. Belajar untuk senyum ikhlas. Kadang-kadang saya suka kebablasan kalo lebaran udah lewat. Jadi terus berusaha baik," tutur dia. (fid/JPC/jpnn)