Diare dan Pneumonia jadi Musuh Utama Anak-Anak
Sabtu, 09 Juni 2012 – 10:46 WIB
Sebenarnya sudah ada beberapa upaya yang menunjukkan kemajuan dalam penanganan diare dan peneumonia di negara-negara miskin melalui vaksinasi hemophilus influenza type b sebaik vaksin pneumococcal dan rotavarius. Namun tetap pelu upaya lebih dari sekedar vaksinasi.
Air bersih dan sanitasi yang baik adalah persoalan utama di negara-negara miskin. Terdapat 783 juta orang di seluruh dunia yang tidak menggunakan sumber air yang baik, sementara 2,5 miliar warga dunia lainnya tidak menggunakan fasilitas sanitasi yang memadai.
"Hampir 90 persen kematian di dunia karena diare diakibatkan air yang tidak baik, sanitasi yang tak memadai serta kebersihan yang minim," tulis laporan UNICEF. "Mencuci tangan dengan air dan sabun, adalah cara paling efektif untuk mengurangi diare dan peneumonia pada anak."