Dihujat Netizen, Fuji Ketakutan, Lalu Datangi Psikiater
Sabtu, 04 Maret 2023 – 05:31 WIB

Fuji. Foto: Firda Junita/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Fujianti Utami Putri alias Fuji mengaku pernah ketakutan gara-gara dihujat netizen.
Hal tersebut disampaikannya saat berbincang dalam vlog Denny Sumargo di YouTube.
"Parah banget, aku sampai takut buka HP," kata Fuji, Jumat (3/3).
Mantan kekasih Thariq Halilintar itu merasa terganggu secara mental akibat dihujat netizen.
Fuji bahkan harus mendatangi psikiater demi konsultasi.
"Pernah ke psikiater 2 kali," ucap adik ipar mendiang Vanessa Angel itu.
Menurut Fuji, peristiwa tersebut terjadi ketika dirinya masih berpacaran dengan Thariq Halilintar.
Akibat suatu masalah, dia dihujat oleh netizen di media sosial.