Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dihujat Usai Salat Jumat, Djarot: Doakan Saja

Sabtu, 15 April 2017 – 02:55 WIB
Dihujat Usai Salat Jumat, Djarot: Doakan Saja - JPNN.COM
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat dalam acara peringatan Isra' Mi'raj dan pembacaan selawat Nariyah yang diselenggarakan Shohib Relawan Djarot (Sholawat) di daerah Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (14/4) malam. FOTO: Fathan Sinaga/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mendapatkan cemooh dari jemaah usai salat Jumat di Masjid Jami Al-Atiq, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (14/4).

Menanggapi itu, Djarot mengatakan, hal tersebut sudah biasa. Menurutnya, cemooh dari warga sudah diterimanya sebelum kejadian di masjid tersebut.

"Tadi saya salat Jumat di Tebet. Kemudian, keluar kata munafik (dari jemaah). Itu kan seharusnya tidak boleh," kata Djarot dalam acara peringatan Isra' Mi'raj dan pembacaan selawat Nariyah yang diselenggarakan Shohib Relawan Djarot (Sholawat) di daerah Tebet, Jakarta Selatan, Jumat malam.

Mendapatkan perlakuan itu, Djarot mengaku tidak dendam. Dia bahkan memaafkan jemaah yang menghujatinya.

"Doakan saja dan maafkan. Itu keluarga kita semua," dia.

Sebagaimana diketahui, Djarot menunaikan salat Jumat di Masjid Jami Al-Atiq, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (14/4). Usai salat Jumat, Djarot dihujati oleh jemaah dengan nada mengusir. (Mg4/jpnn)

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mendapatkan cemooh dari jemaah usai salat Jumat di Masjid Jami Al-Atiq, Tebet, Jakarta Selatan,

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News