Diisukan Diganti, Fahri Hamzah Mulai Bereaksi
Hanya memang, diakui Fahri, pernah ada pembicaraan pribadi dengan Ketua Majlis Syuro PKS. Namun karena permintaan itu bersifat pribadi bukan keputusan lembaga atau institusi partai- maka ia juga telah memberikan tanggapan secara pribadi pula. "Terkait hal ini, saya akan menjelaskan secara lengkap pada kesempatan yang lain," paparnya.
Lebih lanjut Fahri pun merasa pemberitaan-pemberitaan tersebut adalah bagian dari penggalangan opini untuk menunjukkan seolah ia telah melakukan kesalahan.
Dia menegaskan, sampai hari ini tidak pernah sekalipun melakukan kesalahan dan atau pelanggaran baik dalam hukum positif maupun terhadap peraturan partai. Selama kurang lebih 12 tahun menjadi pejabat publik dan 17 tahun lebih setelah menjadi deklarator Partai, Fahri menegaskan tidak pernah dihukum oleh keputusan partai sekalipun.
Dia merasa tersambung dengan perasaan kader, konstituen dan simpatisan partai dalam setiap kesempatan pertemuan dan silaturahmi ke seluruh Indonesia dan luar negeri.
"Sehingga tuduhan adanya kader yang meminta saya mundur adalah tindakan pembunuhan karakter dan mengganggu kerja kerja saya yang diatur oleh konstitusi untuk mengawasi pelaksanaan tugas pemerintah," ungkap Fahri.
Pada saatnya, ia menegaskan, melakukan Klarifikasi menyeluruh terhadap pemberitaan tersebut. "Agar fitnah yang menimpa saya dan PKS dapat segera dijernihkan," pungkasnya. (boy/jpnn)