Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dikabarkan Meninggal Dunia, Robby Purba Marah-marah

Sabtu, 12 Desember 2020 – 17:25 WIB
Dikabarkan Meninggal Dunia, Robby Purba Marah-marah - JPNN.COM
Robby Purba saat di rumah sakit. Foto Instagram robbypurba

jpnn.com, JACKSONVILLE - Presenter Robby Purba meluapkan emosi di media sosial Instagram miliknya.

Penyebabnya adalah, dirinya dikabarkan meninggal oleh dua akun YouTube.

Akun pertama yakni A2 Info membuat konten berjudul 'Sebelum Meninggal, Robby Purba Baru Sadar Dapat Pesan Terakhir'.

Namun isinya justru membahas mendiang sahabatnya, Endang Tarot yang sempat menitip pesan untuk Robby Purba.

Sementara akun kedua yaitu Zoyont Channel menulis 'Inalilahi, Robby Purba Kabarkan Kondisinya, Jangan Kaget'.

Dua unggahan itu spontan membuat Robby Purba murka.

"Woy, ini orangnya lagi ber*k. Meninggal dari mana! Ibab," ungkap Robby Purba, Sabtu (12/12).

Meski marah, pria 34 tahun itu enggan melaporkan oknum tersebut ke polisi.

Presenter Robby Purba marah-marah akibat dirinya dikabarkan meninggal oleh oknum yang mengunggah video di YouTube.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News