Diklat Guru Hanya Dianggarkan Rp422 M
Rabu, 16 Januari 2013 – 06:01 WIB
Nah, khusus rancangan kebutuhan pelatihan kurikulum SMA/SMK 2013 dibutuhkan anggaran Rp102.768.000.000. Rinciannya adalah pelatihan kurikulum bagi PTK SMA untuk 34.605 orang guru, butuh biaya Rp55.368.000.000.
Kalau di PTK SMK untuk 29.625 orang guru butuh biaya Rp47.400.000.000. Masing-masing dilaksanakan di sekolah selama 5 hari tanpa menginap. Sehingga total keseluruhan mencapai Rp422.783.336.000.
Masalah anggaran kurikulum keseluruhan, anggota Komisi X DPR, Ferdiansyah juga meminta dalam RDPU lanjutan Rabu (16/1), Kemdikbud terbuka dan menyampaikan berapa sebenarnya kebutuhan anggaran perubahan kurikulum ini. Sebab, pihaknya melihat ada beberapa perubahan.(Fat/jpnn)