Dimasakkan Bakmi Oleh Tasia dan Gracia Juara MKR Australia
Saat diwawancara, Tasia dan Gracia juga tengah memasak bakmi khas Indonesia. Mereka bercanda gurau selama memasak.
Masakan Indonesia sudah menjadi pilihan bagi dua bersaudara itu. Sejak kecil, Tasia dan Gracia sudah menikmati enaknya masakan Indonesia yang dibuat nenek mereka di Jakarta.
Kini, meski sudah lama tinggal di Melbourne, Tasia dan Gracia tetap bisa menikmati masakan Indonesia yang dibuat sang ibu. Belajar masakan Indonesia sejak kecil membuat mereka berdua yakin bahwa makanan khas Indonesia bisa diterima semua orang.
"Aku banyak belajar dari oma di Jakarta. Kalau di rumah, mama banyak mengajarkan kami berbagai masakan Indonesia, termasuk bagaimana harus membuat saus dan bumbu yang tepat," ujar Gracia.
Sejak awal mengikuti My Kitchen Rules, Tasia dan Gracia selalu menyajikan masakan Indonesia. Rasa yang kuat dari masakan-masakan Indonesia yang disajikan ternyata menjadi jalan yang membawa mereka ke tangga juara.
"Awalnya untuk beberapa makanan seperti rendang kami kurangi bumbunya agar tidak terlalu kuat rasanya, kemudian untuk masakan pedas kami juga kurangi rasa pedasnya. Namun malah kami diprotes juri dan mereka malah lebih suka rasa yang original Indonesia," jelas Tasia.
Salah satu kekuatan mereka di perlombaan itu adalah pada bumbu. Tasia dan Gracia sangat hafal semua jenis bumbu untuk masakan Indonesia. Kerumitan membuat bumbu masakan khas Indonesia menjadi nilai plus bagi mereka. Bahkan, pada suatu waktu, seorang juri yang merupakan chef terkenal di Australia sangat kagum dengan bumbu sate buatan mereka. Padahal bagi orang Indonesia bumbu sate termasuk bumbu yang sederhana.
"Sekarang yang penting kami membuat masakan Indonesia dengan tampilan yang cantik. Ternyata itu diterima orang di sini," tutur Gracia.