Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Diminta Ada Batas Dengan Perusak Negara

Jumat, 15 Februari 2013 – 06:53 WIB
Diminta Ada Batas Dengan Perusak Negara - JPNN.COM
JAKARTA - Ketua Aliansi Rakyat untuk Perubahan (ARUP), Rizal Ramli minta semua elemen bangsa membatasi diri dengan para perusak dan penjahat keuangan negara yang akhir-akhir ini menjadi sumber kegelisahan dan kemarahan rakyat.

"Saya minta semua elemen bangsa menarik garis pembatas yang tegas dengan para perusak dan penjahat keuangan yang membuat bangsa Indonesia tidak kunjung sejahtera,” kata Rizal Ramli, ketika berbicara di Musyawarah Akbar Demi Kedaulatan Bangsa, di gedung Dakwah PP Muhammadiyah, Jakarta, Kamis (14/2).

Perusak dan penjahat keuangan itu menurut Rizal telah menjadi sumber kegelisahan dan kemarahan rakyat yang terjadi di seluruh pelosok negeri. Sebagai aktivis pergerakan dan perubahan kalau tidak bisa membaca tanda-tanda tersebut hendaknya malu pada diri sendiri.

Menurut Rizal Ramli, sejarah Indonesia dipenuhi dengan pengorbanan para pejuang. Para pejuang itu konsisten dan menarik garis tegas terhadap penjajah kolonial. Bung Karno, misalnya, sejak dulu memegang teguh prinsip nonkooperatif walaupun harus menanggung risiko. Dia menolak rayuan Belanda sehingga berkali-kali dipenjara,  diadili, dan dibuang. Sikap serupa juga ditunjukkan para pemimpin terdahalu antara lain Tjokroaminoto, Hatta, Sjahrir, dan Natsir.

JAKARTA - Ketua Aliansi Rakyat untuk Perubahan (ARUP), Rizal Ramli minta semua elemen bangsa membatasi diri dengan para perusak dan penjahat keuangan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News